MUHAMMAD SALEH TERPLIH MENJADI KETUA IKAHI
MENGGANTIKAN HATTA ALI
JAKARTA - www.mahkamahagung.go.id.
Musyawarah Luar Biasa IKAHI yang diadakan di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta pada pukul 19.00 WIB, 25 April 2012 semalam telah memilih DR. H. M Saleh sebagai Ketua IKAHI antar waktu menggantikan DR. H. M Hatta Ali, SH., MH, yang telah menjabat sebagai Ketua MA sejak 1 Maret 2012 yang lalu, melalui pemilihan langsung oleh utusan-utusan IKAHI Daerah dan DR.H.M Saleh memperoleh suara terbanyak. DR. H. M Saleh menggantikan posisi DR. H. M Hatta Ali, SH., MH yang akan berakhir masa jabatannya tahun 2013. "Jadi saya hanya menggantikan sampai masa kepemimpinan Pak Hatta berakhir. Setelahnya ya akan diadakan pemilihan melalui Musyawarah Nasional lagi" ujar HM Saleh usai terpilih.
DR.HM Saleh unggul dengan 94 suara dari total 115 suara. Di urutan kedua diduduki oleh Prof. Abdul Gani dengan 17 suara, disusul oleh H. M. Imron Anwari, SH., Sp.N dengan 2 suara, Prof Gayus Lumbuun dan DR.Imam Soebechi harus puas dengan 1 suara. (ats/humas)
DR.HM Saleh unggul dengan 94 suara dari total 115 suara. Di urutan kedua diduduki oleh Prof. Abdul Gani dengan 17 suara, disusul oleh H. M. Imron Anwari, SH., Sp.N dengan 2 suara, Prof Gayus Lumbuun dan DR.Imam Soebechi harus puas dengan 1 suara. (ats/humas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar